Cara Praktis Membuat Sambal Tomat

cara membuat sambat tomat
Masyarakat Indonesia dikenal sebagai penikmat sambal. Tanpa kehadiran sambal, rasanya menyantap sesuatu serasa kurang nikmat. Sambal memang telah lebur ke dalam ciri kuliner nusantara. Karena itu, wajar jika sambal nyaris tak pernah alpa dalam tradisi kuliner kita. Nah, berbicara soal sambal, ada beragam jenis sambal yang lahir dari masa ke masa. Titik perbedaannya sesungguhnya terletak pada bahan-bahan tambahan yang dibunakan. Salah satu yang wajib dicicipi adalah sambal tomat. Jenis sambal yang satu ini mengunggulkan kesegaran tomat dan rasa pedas cabe. Ada beberapa kreasi sambal tomat ini. Ada yang ditumis dan ada pula yang tampil tanpa dimasak terlebih dahulu. Berikut kami sajikan cara membuat sambal tomat ini, baik tumis dan mentah.


Sambal Tomat Tumis

Pada dasarnya cara membuat sambal tomat ini sangat mudah sebab bahan-bahan yang digunakan juga mudah didapatkan di mana-mana. Adapun daftar bahan yang harus Anda siapkan adalah:
  • Cabe merah berukuran besar sebanyak 2 buah.
  • Cabe rawit berwarna merah sebanyak 3 buah.
  • Bawang merah sebanyak 4 butir.
  • Bawang putih sebanyak 2 siung.
  • Tomat sebanyak 2 buah, bersihkan dan kemudian cincang halus.
  • Terasi bakar sebanyak ½ sendok teh.
  • Garam sebanyak 1 sendok teh.
  • Gula pasir sebanyak 1 sendok teh.
  • Air sebanyak 25 mililiter.
  • Minyak untuk menumis secukupnya.

Setelah semua bahan siap, saatnya kita membuat sambal tomat tumis yang nikmat. Cara membuat sambal tomat ini, langkah demi langlah, sebagai berikut:
  • Pertama haluskanlah cabai merah dengan cabe rawit, bawang merah dan juga bawang putih.
  • Selanjutnya campurkan bumbu yang telah halus tersebut dengan terasi bakar sebanyak 1 sendok teh tadi.
  • Panaskan wajan dan masukkan minyak secukupnya untuk menumis. Masukkan bumbu yang telah halus dan masak hingga wangi.
  • Kemudian masukkan air dan juga tomat. Aduk hingga tomat layu.
  • Setelahnya masukkan garam dan juga gula pasir. Bisa juga sedikit penyedap jika Anda suka. Masak hingga tumisan sambal romat mengental.
  • Angkat dan sajikan untuk keluarga Anda tercinta.

Sambal Tomat Mentah

Jika Anda tak berselera menyantap sambal tomat yang ditumis, Anda juga bisa mencoba sambal tomat mentah yang praktis dibuat ini. Adapun bahan-bahan yang diperlukan adalah:
  • Tomat segar berukuran sedang sebanyak 2 buah.
  • Cabe merah sebanyak 5 biji.
  • Cabe rawit sebanyak 3-4 biji.
  • Bawang putih sebanyak 2 biji.
  • Terasi bakar sebanyak ½ sendok teh.
  • Garam dan juga gula pasir secukupnya.

Adapun cara membuat sambal tomat mentah ini sebagai berikut:
  • Pertama, bersihkan cabe dan bawang putih, kemudian gorenglah sebentar di atas minyak. Jangan lama-lama karena proses penggorengan ini hanya untuk membuat bahan mengeluarkan aroma khasnya.
  • Selanjutnya, haluskan cabe dan bawang putih bersama dengan terasi bakar. Tambahkan garam dan juga gula pasir.
  • Terakhir masukkan tomat ke dalam ulekan dan proses hingga ia halus. Pastikan Anda mencoba rasanya sebelum dihidangkan.

Cara membuat sambal tomat ini mudah sekali bukan? Langkah demi langkahnya tentu bisa Anda praktekkan di rumah. Selamat mencoba ya!